Kubu Raya— Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 yang dilaksanakan oleh Kodim 1207/Pontianak di Jalan Kalimas, Desa Pal IX, terus menunjukkan perkembangan yang menggembirakan. Salah satu fokus utamanya adalah pembangunan infrastruktur jalan yang menjadi kebutuhan mendesak masyarakat setempat.
Pada hari ini, Sabtu (11/10), anggota Satgas TMMD bersama warga setempat bahu-membahu melakukan pemasangan papan mal, sebuah tahap krusial dalam persiapan pengecoran jalan. Papan mal berfungsi sebagai pembatas untuk membentuk struktur jalan agar presisi, rapi, dan tahan lama.
“Pemasangan papan mal ini merupakan bagian awal dari proses pengecoran. Dengan pemasangan yang rapi dan sesuai ukuran, hasil jalan akan lebih kuat dan tahan lama,” ungkap salah satu anggota Satgas di lokasi.
Suasana gotong royong yang hangat terasa di tengah pekerjaan. Prajurit TNI dan warga tampak bekerja penuh semangat dan kekompakan. Hal ini menjadi cerminan nyata dari semangat kemanunggalan TNI dan rakyat yang menjadi ruh utama dari pelaksanaan TMMD.
Komandan Satgas TMMD ke-126, Kolonel Inf Robbi Firdaus, S.E., M.Si., menyampaikan bahwa pembangunan jalan ini bukan hanya proyek fisik, tetapi juga bentuk komitmen TNI dalam membantu percepatan pembangunan di daerah pedesaan.
“Kami ingin memastikan setiap tahap dikerjakan secara teliti agar hasilnya maksimal. Jalan ini nantinya akan mempermudah akses transportasi warga, mempercepat distribusi hasil pertanian, serta mendorong pertumbuhan ekonomi lokal,” tegas Kolonel Robbi.
Pembangunan jalan ini diharapkan menjadi solusi jangka panjang dalam meningkatkan kesejahteraan warga Desa Pal IX dan sekitarnya. Dengan akses yang lebih baik, warga akan lebih mudah menjangkau fasilitas pendidikan, kesehatan, maupun pusat ekonomi.
Kegiatan ini juga menjadi bukti nyata bahwa sinergi antara TNI dan masyarakat adalah kekuatan besar dalam membangun desa, mempererat kebersamaan, dan menciptakan perubahan positif yang berkelanjutan.”(Tim/Redakasi)
I





